Pada saat pertama kali masuk sekolah pramugari, menjadi pramugari Sriwijaya Air pastinya masuk dalam daftar keinginan setelah lulus nanti. Apalagi Sriwijaya Air dikenal sebagai satu di antara maskapai penerbangan terbesar yang ada di Indonesia.
Namun tentunya tidak hanya itu saja alasan kenapa banyak wanita di Indonesia yang ingin menjadi pramugari maskapai Sriwijaya Air. Jumlah gaji yang akan diterima setiap bulannya pasti menjadi salah satu alasan terbesarnya.
Pihak Sriwijaya Air memang dikenal memberikan gaji besar untuk para pramugarinya. Bahkan bisa dikatakan satu di antara maskapai Indonesia yang berani menggaji pramugarinya dengan mahal. Bahkan untuk para pramugari junior sekalipun.
Gaji Pramugari di Sriwijaya Air
Melayani rute penerbangan domestik dan mancanegara membuat Sriwijaya Air menjadi salah satu maskapai penerbangan besar di Indonesia. Dari segi penggunanya sendiri pun terbilang cukup besar. Per bulannya saja jumlah penumpangnya bisa mencapai 800 ribuan.
Dengan jumlah peminat yang cukup banyak, wajar saja jika Sriwijaya Air berani menggaji para pramugarinya dengan nominal yang cukup fantastis. Menurut beberapa sumber, gaji pramugari Sriwijaya Air per bulannya bisa mencapai Rp 19,5 jutaan.
Namun harus diingat jika tidak semua gaji pramugari di Sriwijaya Air sama. Sebab gaji pramugari junior dan senior sangatlah berbeda. Bahkan bisa jadi terpaut cukup besar. Meskipun demikian, harus diakui jika gaji pramugari juniro di Sriwijaya Air pun cukup tinggi.
Misalnya saja jika dilihat dari gaji pokoknya saja. Pramugari junior di maskapai ini gaji per bulannya bisa mencapai Rp 6 jutaan. Itu baru gaji pokoknya saja. Belum termasuk gaji tunjangan. Ingat, gaji tunjangan seorang pramugari bisa mencapai 2 kali lipat dari gaji pokoknya. Bahkan rata-rata justru lebih besar lagi.
Sementara itu jika di rata-rata, gaji pokok pramugari senior di Sriwijaya Air ini bisa mencapai Rp 12 jutaan. Sekali lagi ini baru gaji pokoknya saja. Artinya gaji tunjangan belum termasuk di dalamnya.
Cara Menjadi Pramugari Maskapai Sriwijaya Air
Untuk menjadi pramugari, ada beberapa opsi yang bisa ditempuh. Pertama adalah dengan daftar langsung di maskapai penerbangan yang ingin dituju. Dan yang kedua adalah dengan berproses terlebih dahulu. Contohnya dengan memilih sekolah pramugari terlebih dahulu.
Dengan memilih sekolah terlebih dahulu, sudah pasti secara peluang diterima menjadi lebih besar. Sebab pihak maskapai pasti menginginkan pramugari terbaik dari yang terbaik. Dengan proses Anda di sekolah, akan ada banyak sekali ilmu dan pengalaman yang bisa dijadikan sebagai bekal kelak ketika ingin mendaftar pramugari.
Namun kembali lagi kepada diri Anda. Jika memang Anda tetap ingin langsung daftar pramugari di maskapai Sriwijaya Air, berikut ini adalah beberapa persyaratan yang harus Anda penuhi. Persyaratan tersebut meliputi:
- Wanita dengan usia minimal 18 tahun, WNI, dan belum menikah. Tinggi minimal 158 cm dan ditunjang dengan berat badan ideal. Selain itu harus memiliki penampilan yang menarik.
- Pendidikan minimal adalah SMA sederajat. Lulusan D3 ke atas lebih diutamakan. Kemudian memiliki kemampuan berbahasa asing. Baik lisan maupun tulisan. Kemampuan bahasa Inggris lebih diutamakan.
- Tidak buta warna, berkacamata, dan bertato. Kemudian sehat baik jasmani maupun rohaninya. Dan bebas dari tindakan hukum.
Nah, itulah persyaratan paling standar untuk menjadi seorang pramugari di Sriwijaya Air. Artinya selain itu masih ada proses yang cukup panjang lagi sampai Anda mendapatkan kontrak menjadi pramugari Sriwijaya Air.