Yuk, Bikin Menu Seharian Yang Enak dan Mudah Untuk Ibu Hamil

Ekspektasi tak sesuai realita, mungkin potongan kalimat ini cocok untuk ibu hamil muda yang sedang mager alias malas gerak ya. Bagaimana tidak, menjaga asupan makanan adalah hal utama di masa kehamilan. Namun, seringkali rasa mual, pusing dan lemas membuat ibu hamil hanya ingin nempel seharian dikasur.

Bagi yang sedang ada di fase ini, ayo semangat! Ada rekomendasi menu sehat untuk ibu hamil. membuat makanan yang enak untuk ibu hamil mudah itu mudah lho. Kira-kira seperti apa ya?

Omelet dengan udang dan sayur bisa jadi pilihan untuk sarapan. Seperti omelet pada umumnya, bahan dasar yang diperlukan adalah telur ayam. Untuk melengkapi nutrisinya bisa ditambah dengan sumber protein lain. Seperti udang, ayam, atau daging sapi. Selain itu juga bisa dicampur dengan satu jenis sayuran. Seprti irisan bayam atau parutan wortel.

Beranjak ke menu selingan atau cemilan. Yang paling sederhana adalah buah potong. Jangan lupa, pilih buah yang benar-benar matang sempurna ya. Jika bosan dengan buah, bisa mencoba bubur kacang hijau atau kacang merah. Buah-buahan dan kacang-kacangan dapat mencegah anemia pada ibu hamil.

Sup ayam dan sayur bisa dicoba untuk menu makan siang. Beberaja jenis sayuran yang bisa dipilih sebagai pelengkap seperti brokoli, wortel, jamur dan jagung manis.  Jenis sayuran tersebut memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan ibu dan janin.

Di sela-sela waktu antara makan siang dan malam, ibu bisa minum segelas susu untuk melengkapi kebutuhan nutrisi selama masa kehamilan. Puding buah dan susu pun cocok dinikmati di siang hari.

Untuk makan malam, nasi goreng jamur bisa jadi pilihan. Jika masih belum cukup kenyang, maka salad buah atau sayur bisa dijadikan kudapan selanjutnya. Jangan khawatir, pola makan dengan porsi kecil namun berulang sangat disarankan untuk ibu hamil. Selain untuk memenuhi kebutuhan gizinya, juga untuk meminimalisir mual dan muntah.